Tablet Sony Xperia Z Tahan Air Resmi Diumumkan dengan Bodi Super Tipis Hanya 6.9 milimeter
Setelah
mengumumkan Sony Xperia Z dan ZL sebagai smartphone Android FULL HD,
tablet dengan resolusi melebihi Full HD dari Sony Xperia TAblet Z juga
diumumkan resmi oleh Sony. Tablet Android dengan OS Jelly Bean 4.1 ini
memiliki spesifikasi high end dengan prosesor quad core 1.5 Ghz Qualcomm
APQ8064, layar 10.1 inci resolusi 1.920 x 1.200 px dengan Mobile Bravia
Engine 2.
Ada juga kamera 8.1-megapixel Exmor R, konektivitas NFC, LTE
(MDM9215M radio), microSD expansion dan teknologi audio Sony “S-Force”
virtual surround sound. Yang paling mengesankan, semua kecanggihan ini
dikemas dalam bodi super tipis denga ketebalan hanya 6.9mm dan sangan
ringan pula yaitu 495 gram saja alias ga ada 0.5 kilogram.Dan sama seperti smartphonenya, tablet ini juga memiliki fitur waterproof dan dustproof alias tahan air dan debu. Tapi saat ini Sony mengumumkan tablet ini masih berfokus pada pasar Jepang pada awal peluncurannya nanti.
Spesifikasi Sony Xperia Tablet Z
- 10.1-inch full-HD Display
- 1.5 GHz quad-core APQ8064 Qualcomm Snapdragon S4 Pro processor
- 2GB RAM
- 32GB Storage Capacity
- 8.1-megapixel rear camera
- 2.2-megapixel front camera
- Wifi a/b/g/n/Bluetooth 4.0/NFC/LTE
- 6,000mAh Battery
- Android 4.1.2 JellyBean
- Waterproof and Dustproof IP55/IP57
Tidak ada komentar:
Posting Komentar